Friday 4 February 2022

Keruwetan adalah Hal Biasa

Saat menghadapi keruwetan dalam hidup, biasanya apa yang temen-temen lakukan? Kalau saya, langsung pengen cepet-cepet curhat. Lalu, apakah dengan curhat masalah selesai? Tentu saja tidak! 

Curhat bisa saja membuat hati sedikit merasa lega. Tapi yang lega yang hanya sesaat. Sesudahnya, berkubang lagi deh dalam keruwetan. Sebetulnya adalah solusi yang kilat dan ekspres yaitu lari dari masalah. Nah, selain curhat, saya beberapa kali juga memilih jalan buat kaburrr. 

Apakah dengan kabur, masalahnya bisa selesai. Ya tentu tidak juga. Mau tak mau, keruwetan yang ada di depan mata ya perlu dihadapi saja~

Kalau mau berpikir lebih jauh, sebetulnya saat kita mau melewati keruwetan tersebut dengan segala tantangannnya, maka sesudahnya kita sebetulnya sedang naik kelas menuju tingkat kedewasaan yang lebih tinggi. Sebetulnya. Tapi dorongan untuk "mending dicurhatin aja" dan kabur emang kadang menjadi pilihan yang tampak menarik. Padahal akan berujung pada 2 pilihan yaitu menunda masalah atau bahkan menimbulkan masalah yang lebih besar lagi. Makin ruwet deh! 

Salah satu tantangan menjadi orang dewasa ya emang emang menghadapi keruwetan dari hari ke hari. Ditambah bonus plus plus bahwa jenis keruwetan yang dihadapi akan berbeda-beda bentuknya dan bidangnya. Gimana kita ga dipaksa buat naek kelas coba dengan adanya tantangan hidup seperti itu? 
Butuh ilmu yang beragam dalam menghadapi keruwetan tersebut juga butuh kesabaran yang luar biasa. Bisa ga keruwetan dihadapi dengan ketidaksabaran? Ya bisa aja, tapi pasti lebih setres pan ngejabaninnya. 

Jadi kesimpulannya apa nih? Ya gada kesimpulan, dijabanin aja setiap keruwetan yang datang. Karena keruwetan adalah hal yang biasa dalam hidup ini. Bisa jadi, kalo gada keruwetan yang kita hadapi, hidup akan terasa hambarrr. Anggaplah keruwetan adalah micin-micin yang mewarnai kehidupan kita :) 

Bagi temen-temen yang sedang dalam fase menjalani sebuah keruwetan, bersabarlah dan ilmu kita perlu makin canggih dalam menghadapinya dan ingatlah: pengalaman saat menghadapi edisi keruwetan kali ini pasti akan membuat kita makin tangguh menghadapi keruwetan berikutnya. 


No comments:

Post a Comment